Yamaha RX King memiliki harga jual kembali yang cukup tinggi

Yamaha RX King adalah salah satu produk karya Yamaha yang diluncurkan pada era 90-an, setelah sekian lama menghilang motor jenis ini kembali  diperbincangkan di beberapa media otomotif ataupun forum otomotif, jika ditanya para penggemarnya, motor Yamaha jenis ini memiliki cukup banyak penggemar bahkan hampir di seluruh kota besar di Indonesia.
Sayangnya kini Yamaha sudah tidak lagi memproduksi motor jenis ini. Itu juga salah satu alasan mengapa motor Yamaha RX King memiliki harga jual kembali yang cukup tinggi, karena sudah tidak keluar versi barunya, walaupun dipastikan kondisi motor sudah bekas tapi tidak membuat nyali para penggemar untuk membelinya dengan harga yang tinggi, karena memang benar benar sudah tidak diproduksi kembali.Meskipun Yamaha tak memproduksi motor jenis ini, peminat yang ingin mencari motor Yamaha RX King ini masih banyak, yang menjadi alasan para penggemar untuk membeli dan memiliki RX King ini salah satunya yaitu perawatan yang mudah dan performa mesin yang cukup tinggi, jika dibandingkan dengan motor lain Yamaha RX King ini memiliki beberapa kelebihan yang tak dimiliki oleh motor lain, seperti halnya yang dimiliki oleh motor modern saat ini. Selain bodi yang ramping, motor jenis ini memiliki mesin yang handal.
Menurut kabar dari salah satu media otomotif di New Delhi Yamaha Motors akan menghidupkan kembali sang legenda RX King, tetapi ini belum pasti diproduksi kembali di Indonesia karena untuk perakitan Yamaha di Indonesia telah dipegang oleh PT. Yamaha Motor Kencana Indonesia, dan sampai saat ini belum mengeluarkan rencana untuk meluncurkannya kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar